BON Basketball Cup 2010
dibaca : 6142 kali.
Create By : BON Admin. - Event Tgl : 25.Jun.2010 Share
Pada perayaan GoCapLak 2010 kali ini, selain menghadirkan pameran foto Spirit of Bagansiapiapi, izin kami menyumbang sebuah acara olahraga dalam rangka ikut memeriahkan Ritual Bakar Tongkang 2010 di Bagansiapiapi.
Adapun panitia yang dibentuk untuk BON Basketball Cup 2010 ini adalah sbb:
- Pembina : Jonathan
- Ketua Umum : Husni
- Bendahara : Anton
- Ketua Pelaksana : Fredy Alamsyah
- Anggota : Apriendy, Sudarno, William
Pada kesempatan ini BON berusaha mewujudkan harapan dari bberapa teman Bagansiapiapi yang sangat meminati basket agar bisa terlaksana sebuah pertandingan bola basket di Bagansiapiapi.
Pertandingan kali ini hanya memanfaatkan 2 hari yakni tgl 25-26 Juni 2010 di lapangan GOR Sekolah Wahidin Bagansiapiapi dengan diikuti 4 regu bola basket yakni :
1. Tim Basket 1First dari Bagansiapiapi sebagai Tuan Rumah
2. Tim Basket Multi Marga Sejahtera dari Pulau Halang
3. Tim Basket Hercules dari Pekanbaru
4. Tim Basket Seagull dari Jakarta
Semoga persiapan yang sangat singkat ini bisa sukses terlaksana berkat dukungan dan doa restu dari semua lapisan masyarakat Bagansiapiapi dan sekitarnya.
Harapan kami : semoga lewat pertandingan ini bisa lebih merangsang minat olahraga bola basket dan menciptakan lebih banyak lagi pemain bola basket yang berkualitas sehingga ikut membawa harum nama Bagansiapiapi / Rokan Hilir.
Terima Kasih kepada :
- Pemda Rohil atas izinnya.
- Yayasan Sekolah Perguruan Wahidin atas waktu dan tempatnya
- Para sponsor yang membantu merealisasikan acara ini
- Para atlet bola basket yang ikut serta dalam pertandingan ini
- Panitia Pertandingan BON Basketball Cup 2010
- Perbasi Bagansiapiapi atas dukungannya
- dan seluruh rekan-rekan yang tidak tersebutkan satu per satu di ini.
- serta seluruh lapisan masyarakat di Bagansiapiapi dan sekitarnya.
Jadwal Pertandingan :
25 Juni :
Pool A : 1Frist (Bagansiapiapi) vs Seagull (Jakarta)
Pool B : Hercules (Pekanbaru) vs Multi Marga Sejahtera (Pulau Halang)
26 Juni :
- Pemenang dari Pool A vs Pemenang dari Pool B untuk memperebutkan Juara 1 dan Juara 2
- Sisa dari Pool A vs sisa dari Pool B untuk memperebutkan Juara 3 dan Juara 4
Pertandingan ini diwujudkan lewat pendanaan swadaya, bila Bapak/Ibu berkenan untuk ikut mensponsori acara ini,
silahkan menghubungi kami : 021-332 22426.
Terima Kasih.
![]() Rendy_Tsu |
comment on : 11.Jun.2010 13:32 Sukseskan... |
![]() hoakang |
comment on : 12.Jun.2010 19:07
|
![]() hoakang |
comment on : 12.Jun.2010 19:10
|
![]() BON Admin. |
comment on : 24.Jun.2010 22:02 jadwal pertandingan : |
![]() BON Admin. |
comment on : 26.Jun.2010 16:27 update pertandingan : |
Halaman : [1] 2
Silahkan login untuk komentar.
Event :
- Meditasi waisak Kasi - 21.May.2011
- reuni perak - 18.Nov.2011
- rapat pengurus IAM - 18.Feb.2011
- cap go mei - 19.Feb.2011
- Gathering ANDIVA - Jakarta - 22.Jan.2011
Follow @Bagansiapiapi
|